Ketua GPAN NTB: GPAN Tidak Ikut Dalam Aksi Damai di ITDC
Foto: Mursidin SH, Ketua GPAN NTB
Labulianews.id- Membaca dan menanggapi berita yang dimuat di media online, https://mandalikatoday.com/2024/08/07 dengan judul "Diduga Ketua LSM GPAN Lombok Tengah Tilep Sewa Sound System Saat Aksi di ITDC KEK Mandalika" membuat Pengurus Gerakan Peduli Anti Narkoba (GPAN) NTB Geram, Pasalnya aksi demo tersebut tidak ada keterlibatan GPAN. Menurutnya Wartawannya asal nulis, tidak sesuai fakta dan ini membuktikan bahwa wartawannya tidak tau peristiwa saat aksi demo tersebut. Hal itu dikatakan ketua GPAN NTB Mursidin SH saat di konfirmasi labulianews. di Mataram 7/8/2024.
Menurut Ketua GPAN NTB, aksi demo yang dilakukan oleh Sdr. L. Subadri pada 24 Juli 2024 di depan kantor ITDC bersama warga itu, tidak ada keterlibatan GPAN, namun itu dilakukan oleh Aliansi Mahasiswa Pemuda Sasak (AMPES) Lombok Tengah sebagaimana bukti surat pemberitahuan aksi damai ke Polres Lombok Tengah No. 0013/AMPES-LT/2024 tertanggal 22 Juli 2024.
"Aksi damai AMPES di ITDC tanggal 24/7/2024 tidak ada hubungan dan keterlibatan GPAN" tegasnya.
Ia mengatakan seharusnya wartawan media online mandalikatiday menyajikan berita sesuai data dan fakta lapangan saat aksi damai itu terjadi bukan berdasarkan cerita dan katanya, sehingga tidak membawa bawa nama GPAN yang sesungguhnya tidak tau persoalannya.
Lebih lanjut, ia berharap agar wartawan mandalikatoday dalam membuat sebuah berita agar mengikuti kaidah kaidah jurnalistik yang baik sehingga sasarannya tersampaikan.
"GPAN fokus pada gerakan pencegahan narkotika tidak pada gerakan gerakan seperti itu" pungkasnya.
L.Subadri yang dikonfirnasi menjelaskan saat Aksi damai bersama warga (24/7) di ITDC menggunakan lembaga AMPES bukan GPAN, jadi berita itu keliru, jelasnya
Sementara itu Pimred mandalikatoday.com hingga berita ini dimuat belum memberikan keterangannya. (ms)