Kabid Humas Polda NTB: Pelaksanaan WSBK 2023 Jauh Lebih Baik dari Pelaksanaan Sebelumnya, Ini Alasannya.
Labulianews.com. Praya (3/3/2023) Pelaksanaan WSBK di Sirkuit Internasional Mandalika Lombok yang digelar dari tanggal 3-5 Maret 2023 jauh lebih baik dari tahun sebelumnya, hal ini disampaikan langsung oleh Kabid Humas Polda NTB Kombes Pol Lalu M. Iwan, Jum'at (3/3/2023).
"Ini pelaksanaan yang ke tiga dan kita selalu belajar dari pengalaman sebelumnya sehingga pelaksanaan WSBK saat ini jauh lebih baik,"ujarnya.
Lebih lagi, Mamiq Iwan sapaannya juga menjelaskan bahwa selalu dilakukan evaluasi setiap selesai kegiatan. "Dari evaluasi setiap kekurangannya itu diperbaiki terus dan pelayanan WSBK ini akan jauh lebih baik," tambahnya.
Sementara untuk ketertiban, dipastikan setiap orang yang datang ke lokasi WSBK Mandalika ini sudah membawa tiket,"tegasnya.
Disampikan juga Perlakuan pengamanan itu sama untuk semua masyarakat, baik pejabat yang akan masuk ke lokasi WSBK. Ini semua harus sesuai dengan kesepakatan awal yakni menggunakan ID Card, tidak ada pengecualian.
Dari pengalaman terdahulu itu kemacetan terjadi pada saat bubaran event dan pihak keamanan atau anggota yang bertugas sudah mengantisipasi kemacetan ini, sudah memiliki cara tersendiri untuk mengatasinya terutama pada saat jam-jam selesainya kegiatan daripada USBK tersebut.
Kombes Pol Lalu Iwan juga menambahkan, jumlah personil yang diterjunkan dari Polri sebanyak 2080 personil, TNI 120, Pospam 20 dan Pos Penyekatan 23 (ms)