Asuransi Central Asia Raya, Dituding Kecewakan Nasabahnya.
Mataram (NTB) Labulianews.com. Nasabah PT. JA Central Asia sangat kecewa atas pelayanan saat para nasabah akan mengklaim uang tabungannya sendiri.
Peristiwa ini berawal saat nasabah mendatangi Kantor PT. JA Central Asia Raya untuk meminta tabungannya yang sudah lima tahun berjalan sesuai kontrak, yang beralamat di jalan Panca Usaha Cakra Negara selasa 15/03/2022.
Menurut salah satu nasabah yang bernama " Nurjanah" menuturkan, Ia mendatangi kantor asuransi tersebut
,karena sudah selesai kontrak dan meminta uang yang sudah lama disetornya. ungkapnya.
Akan tetapi ia sangat kecewa dengan pihak asuransi. Seharusnya yang diterima selama lima tahun seharusnya Rp. 21. 000.000, akan tetapi yang di terimanya sekitar Rp 18 jutaan,
Dan ketika ditanyakan ke petugas sisanya dikemanakan? Petugas menjawab untuk biaya administrasi, dan lain lain. Padahal biaya administrasi dari awal sudah kita bayar, masak administrasi sampai ahir dibebankan kepada nasabah, inikan aneh. Kesalnya.
Awak media menanyakan kepada kepala pelayanan "Yulius Iwan" terkait sisa dari uang nasabah tersebut, ia menjelaskan bahwa uang tersebut digunakan atau dipotong, untuk biaya administrasi dan yang lainnya,
"Kalau seperti ini diceritakan dari awal, ngapain harus menabung di PT. CAR, kesel Nurjanah
Iwan ( kepala pelayanan)malah dengan nada menantang mengatakan, silahkan viralkan pernyataan saya, paparnya
Hal seperti ini, masyarakat harus paham jangan sampai dibuat pusing oleh uang sendiri, oknum asuransi seperti ini perlu ditindak tegas oleh Aparat Penegak Hukum, jangan sampai banyak korban atas perbuatan oknum oknum yang tidak bertanggung jawab. Ini ibarat maling halus, ungkap suami nasabah yang biasa disapa Maman.
Saya berharap kepada aparat penegak hukum agar segera menindak tegas atas perbuatan oknum Asuransi tersebut, dan kasus ini akan saya laporkan dalam waktu dekat ini, perbuatan mereka tak jauh beda dengan maling, tutupnya."Maman". (MM)